Mungkin gaung ponsel Motorola saat ini sudah jarang terdengar di Indonesia. Meski sudah turun pamor di Tanah Air, sebenarnya produsen ponsel asal Amerika ini mengalami peningkatan signifikan, apalagi dengan Motorola Droid/Milestone yang kembali melambungkan namanya.
Belum lama ini Motorola juga meluncurkan ponsel Android baru di Brazil pada ajang CTIA Enterprise & Applications. Beberapa ponsel yang diluncurkan adalah Motorola Spice, Citrus, Bravo, Flipside, Flipout, dan Devy. Namun berita kali ini lebih membahas mengenai Motorola Spice yang memiliki bentuk mirip dengan Motorola Flipout namun tetap terlihat berbeda.
Motorola Spice Sebelumnya terlihat dengan kode XT300 pada akhir Agustus lalu, tampil dalam foto berbagai sisi dan terlihat dalam versi bahasa Mandarin. Namun ternyata ponsel ini akhirnya diluncurkan di Brazil, Amerika Selatan.
Ponsel Android kelas menengah ini telah mengusung OS Android 2.1 dengan Motoblur, prosesor 528Mhz, layar sentuh WVGA 3.2 inci yang melebar keatas (portrait), papan ketik sliding, kamera 3.2MP, mendukung multi touch, pinch to zoom, dan "Backtrack" untuk penggunaan dengan hanya satu tangan.
Masih belum ada informasi mengenai ancar-ancar harga yang akan dibanderol untuk Motorola Spice ini, namun sepertinya untuk saat ini hanya disediakan untuk negara Brazil saja, atau setidaknya masih belum diketahui apakah Motorola Spice juga akan diluncurkan di Negara lain selain Brazil.
Saturday, October 9, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment